Kamis, 10 Mei 2018

OUTDOOR STUDY EXCELLENT CLASS MTsN 2 MADIUN

 
        Pada hari ini Kamis, 10 Mei 2018, sebagai rangkaian program kelas unggulan Excellent Class MTsN 2 Madiun yang beralamatkan di Jln Raya Rejosari Kebonsari Madiun 0351-367904, mengadakan kegiatan Outdoor Study ke Museum Trinil dan Benteng Van Den Bosch Ngawi. 

Kegiatan Outdoor kelas unggulan yg sudah merupakan agenda tahunan ini diikuti oleh kelas VII E, VII F, VIII F dan VIII G dengan jumlah keseluruhan peserta sebanyak 101 siswa, dan Pembina Pendamping sebanyak 12 Bapak/Ibu Guru.  Outdoor Study  ini meskipun dilaksanakan di hari libur, tak menyurutkan semangat peserta didik untuk mengikutinya, dengan tujuan untuk menambah wawasan peserta didik kelas unggulan utamanya pada mata pelajaran IPS (Ilmu Pengetahuan Sosial) yang berkaitan dengan materi situs prasejarah atau fosil manusia purba yaitu Pithecantropus Erectus di museum Trinil Ngawi.


Di samping objek manusia purba juga ditemukan fosil-fosil hewan purba seperti gajah jawa, kerbau,  banteng, rusa dsb. Obyek pembelajaran ke 2 yaitu ke Benteng Pendem Van Den Bosch, dimana peserta didik mendapat pengetahuan tentang sejarah Peninggalan Benteng Markas Belanda. Semoga dengan kegiatan ini, banyak manfaat dan pengetahuan yang didapat peserta didik kelas Unggulan MTsN 2 Madiun. Jayalah Madrasahku. Jayalah MTsN 2 Madiun.

Post Comment

Fan Page

Postingan Populer

MTsN Rejosari. Diberdayakan oleh Blogger.

Pengunjung

Template Information

Desain Oleh :