Kamis, 11 Juni 2020

PAT ONLINE MTsN 2 MADIUN SOLUSI TEPAT DI TENGAH PANDEMI COVID 19





Saat ini dunia dikejutkan dengan mewabahnya suatu penyakit yang disebabkan oleh virus yang bernama Corona atau dikenal juga dengan COVID 19.Ratusan ribu orang telah terpapar virus ini, bahkan tidak sedikit yang telah meninggal dunia. Penularan yang begitu cepat dan sulitnya mendeteksi orang yang terinfeksi menjadi penyebabbanyaknya korban berjatuhan. Rumah sakit dan  paramedis banyak yang kewalahan sehingga menambah panjang daftar korban pandemi Covid 19.
Kebijakan pemerintah untuk menerapkan Social Distancing dianggap menjadi salah satu solusi untuk mengurangi penularan virus ini.Tetapi Social Distancing juga menjadi pilihan berat bagi semua sendi kehidupan tak terkecualidunia pendidikan. Keputusan pemerintah untuk memindahkan proses belajar mengajar dari madrasah ke rumah secara  mendadak menimbulkan banyak keresahan, karena pembelajaran dengan sistem daring (Dalam jaringan) membutuhkan kesiapan dari berbagai pihak, baik orang tua, siswa, dan juga guru.
Keresahan yang sama juga dialami oleh MTsN 2 Madiun, sudah hampir 3 bulan proses belajar mengajar berjalan secara Daring. Ibu Dra. Ruwiyati Rohmah, M.Pd selaku kepala MTsN 2 Madiun terus menghimbau agar Bpak/Ibu guru tidak mudah menyerrah dalam mencoba berbagai metode dan aplikasi agar pembelajaran dengan cara Daring bisa berjalan dengan baik. Salah satu solusi agar pembelajaran tetap berlangsung dengan aman adalah dengan menerapkan Penilaian Akhir Tahun secara online.

PAT online diambil sebagai solusi ditengah wabah yang melanda, dengan harapan  agar peserta didik tetap mendapatkan haknya dalam pendidikan. Ini bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan, mengingat berbagai situasi dan kondisi yang ada. Jauh hari sebelum pelaksanaan, Bapak/Ibu guru mata pelajaran beserta panitia PAT sudah menyiapkan soal yang dikemas dalam bentuk link dengan menggunakan aplikasi google drive,yang diikuti oleh kelas 7 dan 8 dengan jumlah peserta kelas 7 sebanyak 197 siswa dan kelas 8 sebanyak 201 yang dilaksanakan mulai hari rabu tanggal 03 juni sampai hari kamis 11 juni 2020.
Tiga hari sebelum pelaksanaan PAT, semua wali kelas mengecek kesiapan seluruh peserta didik dalam mengikuti PAT online, disusul kemudian satu  hari sebelum PAT, anak-anak melaksanakan simulasi, dengan harapan ketika pelaksanaan sudah tidak akan ada kendala yang berarti lagi.



Dalam proses PAT ini wali kelas, orang tua, panitia dan anak-anak benar benar dituntut untuk bekerjasama satu dengan lainnya agar kegiatan ini berjalan dengan sukses. Wali kelas menjadi garda depan untuk menyiapkan anak-anak  agar mereka bisa mengikuti PAT  dengan kesiapan sebaik mungkin.
Kembali lagi ini tidaklah mudah, dikarenakan siswa-siswi MTsN 2 Madiun berasal dari berbagai lapisan masyarakat dan juga menyebar di berbagai wilayah, bahkan tidak sedikit yang berasal dari luar kota bahkan luar pulau. Melalui Grup kelas dan juga grup wali murid ( grup whatsapp) menjadi satu-satunya jalan komunikasi antara wali kelas dengan anak-anak dan orang tua. Masalah jaringan kondisi smartphone masing-masing anak menjadi salah satu kendala, tetapi Alhamdulillah berkat kerjasama yang baik antar berbagai pihak semua kendala terlampaui dengan baik.
MTsN 2 Madiun tidak pernah lelah mencoba untuk memberikan pendidikan terbaik untuk semua peserta didiknya. Komunikasi yang baik antara orang tua dan pihak madrasah terus dijaga, agar walaupun Bapak/Ibu guru tidak bisa melakukan amanah pendidikan dengan tatap muka, tapi tetap bisa memantau perkembangan anak anak selama masa pandemi.
 Semoga pandemi ini segera berlalu, agar kehidupan bisa berjalan normal lagi walaupun tidak sebebas dulu.





Post Comment

Fan Page

Postingan Populer

MTsN Rejosari. Diberdayakan oleh Blogger.

Pengunjung

Template Information

Desain Oleh :